Rihlah Santri PIAT 6 2024 (Coban Rondo, Malang, Jawa Timur)

Previous slide
Next slide

Pada tanggal 25-26 September 2024, santri PIAT 6 Bondowoso melakukan kegiatan Rihlah/Rekreasi yang berlangsung di Coban Rondo, Malang, Jawa Timur. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh santri PIAT 6 Bondowoso dan didampingi oleh asatidzah. Perjalanan dimulai dari PIAT 6 pada pukul 05.30 dan tiba di lokasi tujuan sekitar pukul 11.00 dengan menggunakan enam bus.

Setibanya di Coban Rondo, santri melaksanakan makan siang serta sholat dzuhur dan ashar berjamaah. Kegiatan outbound berlangsung hingga sore hari pukul 16.30, memberikan kesempatan bagi santri untuk bermain dan berinteraksi satu sama lain. Malam harinya, setelah sholat maghrib dan isya’ berjamaah, santri mengikuti kegiatan malam keakraban yang dimulai pada pukul 19.00. Kegiatan ini meliputi penyampaian materi oleh bagian Acara, permainan berhadiah, serta bakar api unggun dan jagung. Kegiatan malam berakhir pada pukul 21.30, di mana santri kemudian beristirahat di tenda yang telah disediakan, terbagi menjadi 55 tenda untuk santri dan 9 tenda untuk asatidzah.

Pada hari kedua, Kamis, 26 September, santri bangun pagi pukul 04.00 untuk melaksanakan sholat subuh berjamaah dilanjutkan dengan senam pagi. Pukul 05.30, santri memulai perjalanan sehat menuju air terjun Coban Rondo. Sarapan pagi dilakukan di lokasi air terjun, di mana santri dapat bermain dan menikmati keindahan wisata alam hingga pukul 09.00. Moment berharga ini ditandai dengan foto bersama seluruh santri dan satu angkatan.

Setelah kembali ke tenda pada pukul 10.00, santri bersiap untuk kepulangan. Santri melaksanakan makan siang pada pukul 10.30, diikuti dengan sholat dzuhur dan ashar berjamaah pukul 11.20. Akhirnya, perjalanan pulang ke PIAT 6 Bondowoso dimulai pada pukul 13.00 dan santri tiba kembali di lokasi asal pada pukul 18.00.

Sepanjang kegiatan, santri sangat menikmati suasana sejuk dan dingin di Malang, yang menambah kenyamanan acara. Kegiatan Rihlah ini merupakan tradisi tahunan yang bertujuan untuk merefresh pikiran santri setelah satu tahun pembelajaran yang padat. Selain itu, pembelajaran yang berharga dari kegiatan ini mencakup penguatan rasa persaudaraan, penanaman karakter peduli terhadap sesama, serta pentingnya saling tolong-menolong dan berbagi di antara santri.

Post Views: 290